Dihari
kedelapan pelaksanaan Diklatsar KSR PMI Unit Unnes materi pertama yang
disampaikan adalah Disaster Management (DM), Early Warning System (EWS), dan Pengurangan Risiko Bencana (PRB)
dilanjutkan dengan Assessment dengan
Pemateri Mas Ali Masyhar. Setelah menerima materi peserta diklatsar melakukan
praktik untuk mengumpulkan data dengan permainan puzzle, sehingga mereka harus bertanya kepada masing-masing orang
yang membawa potongan kertas sebagai petunjuk untuk memperoleh informasi yang
utuh. Materi selanjutnya dihari kedelapan yaitu Dapur Umum yang disampaikan
oleh Mas Maulana dari PMI Kota Semarang. Meskipun masih muda beliau sangat
berkompeten dibidanganya.
Nah,
hari ini adalah hari kesembilan pelaksanaan Diklatsar KSR PMI Unit Unnes
Angkatan XXX. Mas Budi Nugroho mengawali materi pada hari ini tentang Shelter dan Water and Sanitation (Watsan), arti shelter itu sendiri adalah tempat
berlindung atau sesuatu yang dapat kita gunakan untuk melindungi diri. Peserta
terlihat antusias untuk memerhatikan materi tersebut. Setelah mendapatkan materi shelter dan watsan setiap
kelompok diberikan kasus untuk didiskusikan oleh masing-masing kelompok, kemudian
hasil diskusi dituangkan ke media yang telah disediakan serta setiap kelompok
memaparkannya. Materi terakhir untuk hari ini adalah Program Berbasis
Masyarakat (PBM) masih dengan pemateri yang sama Mas Budi Nugroho.
Diharapkan materi yang telah
diberikan oleh pemateri kita pada hari ini dapat memberikan manfaat dan
menambah pemahaman peserta berkaitan dengan shelter,
watsan dan Program Berbasis
Masyarakat (PBM). Selain itu peserta juga bisa mempraktekan langsung tentang
materi yang telah diberikan dengan kasus yang dihadapinya dalam kehidupan sehai–hari.
SIAMO TUTTI FRATELLI
DIKLATSAR 2016 ... BERKAWAN SEJATI!!!
Post a Comment